logo

Kunjungan Kerja dari Pusdiklat Kumdil Mahkamah Agung RI (24/11/2021)

Written by Pandu S.

Written by Pandu S. Hits: 724

Merauke, 24 November 2021 adlah hari yang menggembirakan bagi keluarga besar Pengadilan Merauke, hal tersebut disebabkan karena Pengadilan Agama Merauke mendapat kunjungan dari Kepala Badan Pusdiklat Kumdil Mahakamah Agung RI, Bapak Dr. Zarof Ricar, S.H.,S.Sos.,M.Hum. dan Kepala Pusat Penilitian dan pengembangan pada Badan Litbang Diklat Kumdil Mahakamah Agung RI beserta rombongan. Kunjungan tersebut dilakukan pada pukul 13.00 WIT setelah rombongan Tim dari Badan Litbang Diklat Kumdil Mahakamah Agung RI melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Badan Diklat Kumdil mahakamah Agung RI dengan Universitas Musamus Merauke. Penandatangan tersebut dilakukan oleh Kepala Badan Diklat Kumdil Mahakamah Agung RI Bapak Dr. Zarof Ricar, S.H.,S.Sos.,M.Hum. dengan Rektor Universitas Musamus Merauke Bapak Dr.Drs. Beatus Tambaib, M.A. di Aula PKM Universitas Musamus Merauke, yang kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan perjanjian antara Kepala Pusat Litbang Diklat Kumdil Mahakamah Agung RI Bapak Dr.H. Andi Akram, S.H.,M.H. dengan Dekan Fakultas Hukum Universitas Musamus Merauke Bapak Mulyadi Alrianto Tajudin, S.H.,M.H. ditempat yang sama.

kumdil2 vert

Kunjungan rombongan Badan Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI di Pengadilan Agama Merauke, meskipun singkat yakni sekitar -+ 30 menit, karena agenda yang padat namun menggembirakan bagi keluarga besar Pengadilan Agama Merauke, karena ibarat seorang anak yang berada di ujung timur Indonesia dikunjungi oleh Orang tuanya. Rombongan Tim Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI ketika tiba di Pengadilan Agama Merauke disambut oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Merauke Bapak Suparlan, S.HI.,M.H. (mewakili Ketua Pengadilan Agama Merauke yang sedang dinas luar) beserta Keluarga besar Pengadilan Agama Merauke, setelah mengisi buku tamu, rombongan kemudian melihat-lihat keadaan lingkungan Pengadilan Agama Merauke yang kemudian diakhiri dengan foto bersama rombongan meninggalkan Pengadilan Agama Merauke untuk melanjutkan agenda selanjutnya.

kumdil8 tile

Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Kepala Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI dan rombongan yang telah mampir ke Pengadilan Agama Merauke, dan selamat jalan kembali ke tempat tugas, semoga senantiasa diberi keselamatan dan kesehatan oleh Allah SWT, Aamiin.

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Merauke

Jln. TMP Trikora No. 96 Mandala Kel. Merauke Kec. Merauke Kab. Merauke - Papua 99611

Telp & Fax : (0971) 321592
Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Whatsapp : +62 823-9891-1100
Youtube     : PA Merauke
Instagram  : PA Merauke
Facebook  : PA Merauke

Tautan Aplikasi

© 2021 Pengadilan Agama Merauke