PA MERAUKE IKUTI AGENDA PENGUCAPAN PAKTA INTEGRITAS SECARA VIRTUAL OLEH DIRJEN BADILAG MARI(03/10/2022)

Bertempat di Ruang Media Center, PA Merauke mengikuti Agenda Pengucapan Pakta Integritas yang diselenaggrakan oleh Dirjen Badilag secara daring pada Senin, 3 Oktober 2022.
Adapun pimpinan PA Merauke yang mengikuti acara ini antara lain Ketua PA Merauke Suparlan, S.HI., M.H., Hakim PA Merauke M. Sobirin, S.H.I., Novia Ratna Safitri, S.H., Panitera Andiman, S.HI., dan Sekretaris Ratnawati, S.HI,. Agenda Pengucapan Pakta Integritas dipimpin langsung oleh Ketua Dirjen Badilag Mahkamah Agung RI Bapak Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. dan diikuti oleh seluruh satker di bawah Badan Peradilan Agama. Acara dilanjutkan dengan agenda Penandatanganan Pakta Integritas yang diikuti oleh seluruh pimpinan.
Selain kedua acara inti tersebut, dalam agenda ini Dirjen Badilag menyampaikan amanat kepada para pimpinan di seluruh satker agar melakukan pembinaan dengan baik sebagaimana kehendak Perma No.8 Tahun 2016 serta mengambil pengucapan Pakta Integritas seluruh ASN. Selain itu, Dirjen Badilag juga menyampaikan agar tetap menerapkan disiplin jam kerja (termasuk apabila harus ijin di jam kerja disertai izin atasan), menerapkan pola hidup sederhana, serta bijak dalam bermedia sosial. Dengan digelarnya agenda tersebut, diharapkan dapat menjadi langkah baik dalam meningkatkan komitmen dan integritas di seluruh lini sesuai tujuan mulia dari PA Merauke, yakni Integritas Tinggi untuk Pelayanan Prima.
